Minggu, Oktober 19, 2025
spot_img

PNM Dorong Pengusaha Ultra Mikro Kuasai Digitalisasi Lewat Program DIVA

Dok PNM

SUARAINDONESIA.ORG – PT Permodalan Nasional Madani (PNM) terus memperkuat komitmennya dalam meningkatkan kapasitas usaha para nasabah, khususnya perempuan pelaku usaha ultra mikro. Melalui program DIVA yakni Digital, Inovatif & Adaptif, PNM menggelar pelatihan inovasi produk berbasis digital yang berkolaborasi dengan salah satu merek ponsel multinasional asal Korea.

Kegiatan ini melibatkan 30 nasabah PNM Mekaar dari sektor kerajinan batik, tenun, dan kriya yang berasal dari Cabang Yogyakarta dan Cirebon. Selama dua hari pelatihan dan dua bulan pendampingan intensif, para peserta dibekali kemampuan praktis seperti manajemen penjualan, branding produk, fotografi, hingga pembuatan konten promosi digital di platform TikTok dan Instagram.

Pimpinan Cabang PNM Yogyakarta, Agus Triyanto, mengatakan bahwa penguasaan teknologi digital merupakan bagian penting dari pendampingan berkelanjutan yang dilakukan PNM.

“Kerja sama ini merupakan langkah strategis dalam meningkatkan literasi digital nasabah Mekaar yang diharapkan mampu memperkuat kapasitas usaha mereka. PNM percaya penguasaan teknologi digital dan pemasaran online menjadi kunci agar para pelaku usaha ini dapat mengembangkan inovasi produk serta meningkatkan penjualan,” ujar Agus.

PNM menilai, pertumbuhan ekonomi digital Indonesia membuka peluang besar bagi sektor ultra mikro yang selama ini menjadi tulang punggung ekonomi keluarga. Dari total lebih dari 22,7 juta nasabah Mekaar yang pernah didampingi, sebagian besar merupakan perempuan tangguh yang terus berupaya beradaptasi dengan perubahan zaman.

Melalui kolaborasi dengan mitra teknologi, PNM berupaya menjembatani kesenjangan literasi digital agar para pelaku usaha dapat mengoptimalkan potensi pasar daring, baik di tingkat nasional maupun global.

PNM optimistis sinergi antara pemberdayaan ekonomi kerakyatan dan inovasi teknologi akan menjadi katalis penting dalam melahirkan generasi pengusaha perempuan yang kreatif, tangguh, dan melek digital. Transformasi ini diharapkan dapat memperkuat daya saing lokal sekaligus mewujudkan semangat Tumbuh, Peduli, Menginspirasi di setiap langkah pemberdayaan PNM untuk Indonesia.

EKONOMIKorporasiPNM Dorong Pengusaha Ultra Mikro Kuasai Digitalisasi Lewat Program DIVA
- Advertisement -spot_img

TERKINI

- Advertisement -spot_img